Printed
Pembuatan Software Monitoring Database Sparepart Pada Divisi Repair & Maintenance PT. Mada Wikri Tunggal
Kegiatan monitoring database sparepart di divisi Repair & Maintenance - PT Madawikri Tunggal masih dilakukan secara manual, dimana dilakukan dengan cara menulis dan menyimpan data sparepart pada lembaran-Iembaran kertas. Metode ini dirasakan kurang efektif dan efisien terutama dalam hat perubahan, pencarian data aktual sparepart dan pembuatan laporannya serta keamanan data didalamnya. Hal terse but dapat mengakibatkan menurunnya kualitas pelayanan perawatan dan perbaikan mesin produksi yang dilakukan divisi Repair & Maintenance, sehingga dapat menghambat kelancaran produksi perusahaan.
Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut dibangunlah suatu software yang berfungsi sebagai alat bantu dalam kegiatan monitoring database sparepart, agar efisiensi waktu dan efektifitas kegiatan monitoring database sparepart pada divisi Repair & Maintenance menjadi lebih baik. Sehingga penyajian informasi, keamanan data dan aktifitas pengarsipan data sparepart dan menjadi lebih baik
Kata kunci : Monitoring database sparepart, Software, divisi R&M
Tidak tersedia versi lain