Printed
Pembuatan Sistem Kontrol Auto Desk Sealer Untuk Part Backframe Innova Dan Fortuner DenganPneumatik Di PT. TMMIN Karawang
PT. TMMlN merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak dibidang otomotif, perusahaan ini memproduksi Toyota Kijang Innova, Toyota Fortuner dan Toyota Avanza.
Dalam produksinya Toyota mengenal istilah takt time, takt time adalah lamanya jam atau waktu kerja dibagi jumlah target produksi, sedangkan cycle time adalah lamanya waktu kerja yang berlangsung pada sebuah pos untuk satu kali proses. Untuk dapat mencapai target, lamanya cycle time harus sama dengan takt time, dikarenakan sistem produksi pada Toyota adalah First In First Out (FIFO), maka cycle time pada Pos satu dan Pos berikutnya harus sama.
Pos Main Body Assy adalah pos yang bertugas melakukan pemastaan pada part backframe dan juga pemasangan Side member, pada kondisi ini proses pemastaan dilakukan secara manual sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama, disamping itu hasil yang didapat pun kurang rapih dan tidak standar. Untuk itu diharapkan suatu perbaikan dengan membuat suatu alat otomatis untuk memberi pasta orotex pada part Backframe sehingga sementara alat sedang melakukan pemastaan pada part Backframe, operator dapat melakukan pengerjaan berikutnya, dengan demikian waktu untuk operator dalam memberi pasta orotex secara manual dapat dihilangkan dan digantikan oleh alat dengan hasil yang didapat dari alat dapat memenuhi standar.
Tidak tersedia versi lain