Printed
Algoritma Pergerakan Pada Robot Pembersih Lantai
Di Indonesia, standar fasilitas untuk pembersihan lantai pada sebuah industri (khususnya di bidang kimia) masih sangat rendah. Hal ini telah terbukti dengan banyaknya terjadi radiasi dan terkontaminasinya zat-zat berbahaya yang disebabkan oleh kecelakaan-kecelakaan yang terjadi, yang efeknya terasa hingga kini. Selain itu juga dikarenakan standar bagi sebuah industri di Indonesia masih berada pada tahap menengah kebawah dan alat untuk menanggulangi masalah tersebut masih minim.
Sehingga didapatkan metode untuk menanggulangi masalah tersebut adalah dengan menggunakan robot pembersih lantai. Pengendali yang tepat dan sederhana untuk mengendalikan robot ini adalah dengan algoritma yang diberikan navigasi sendiri. Robot ini berbasis Mikrokontroller dan bahasa permrograman yang digunakan adalah bahasa C.
Pada aplikasinya, pergerakan robot ini bergantung pada hasil pembacaan sensor G2PD12 dimana jarak dan lebar hambatan sudah teridentifikasikan terlebih dahulu. Sehingga pada penerapan algoritmanya, robot ini akan berjalan lurus jika tidak ada hambatan dan membuat gerakan sesuai alur, serta jika terdapat hambatan maka robot ini akan membuat alur baru kemudian kembali mengikuti dan meneruskan alur yang sebelumnya.
Kata kunci : Algoritma, Robot Pembersih Lantai, Pergerakan
Tidak tersedia versi lain