Printed
Perancangan Sederhana Slide Mold Rack Support Memanfaatkan Software Cimatron E 8.0 Di Jurusan Teknik Manufaktur Politeknik Manufaktur Negeri Bandung
Saat ini produk yang terbuat dari plastik sangat beragam jenisnya. Produk plastik tersebut banyak digunakan dalam berbagai keperluan antara lain, seperti : untuk alat-alat rumah tangga, di bidang otomotif, dan untuk alat-alat elektronik. Produk plastik dapat dihasilkan atau diproses dengan berbagai metoda. Salah satu dari metoda atau proses yang paling banyak digunakan yaitu proses injeksi atau Injection Molding.
Politeknik Manufaktur Negeri Bandung khususnya jurusan Teknik Pembuatan Perkakas Presisi telah memproduksi produk penelitian plastik yaitu prototype tutup kandang ayam. Produk tersebut tidak terpakai karena hanya prototype atau benda uji coba. Ide awal dari instruktur yaitu agar dibuat produk pasangannya sehingga produk prototype tersebut dapat bermanfaat. Produk tersebut apabila dirakitkan dengan pasangannya akan menjadi sebuah rak yang dapat digunakan sebagai tempat untuk menyimpan gelas atau wadah di ruang instrktruktur jurusan Teknik Pembuatan Perkakas presisi. Untuk merealisasikan ide tersebut salah seorang mahasiswa jurusan Teknik Pembuatan Perkakas Presisi yaitu yang bernama Ahmad Fazri (TM03) mengangkat tema dari permasalahan diatas untuk dijadikan karya tulis yaitu Pembuatan Slide Mold Rack Support.
Untuk membantu mempermudah dalam proses pembuatan mold diatas, diperlukan suatu aplikasi software solid modeling yang dapat mengakomodir hal tersebut. Pada semester 5 yaitu pada minggu program MDD1 dan MDD2 mahasiswa diajarkan perancangan mold dengan menggunakan software Cimatron E 8.0. Software Cimatron E 8.0 ini digunakan dalam aplikasi mold design yang dapat meng-otomatiskan proses perancangan mold tersebut. Untuk itu penulis mengangkat tema Perancangan Sederhana Slide Mold Rack Support Menggunakan Software Cimatron E 8.0 untuk dijadikan karya tulis.
Pada proses perancangan slide mold rack support terdiri dari berbagai tahapan diantaranya,yaitu: Layout part, Load mold base, pembuatan cavity dan core, perancangan aliran material plastik (runner), perancangan sistem ejeksi dan Drafting.
Dengan penggunaan software Cimatron E 8.0 sangat membantu dalam proses pembuatan Slide Mold Rack Support, karena pada software Cimatron E 8.0 selain merancang juga dapat mensimulasikan program NC sehingga waktu proses pembuatan dapat diketahui
Tidak tersedia versi lain