Printed
Pembuatan Coining Tool Untuk Gantungan Kunci Polman
Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (POLMAN) merupakan salah satu lembaga pendidikan tinggi yang memiliki visi menjadi ujung tombak pendidikan dan penerapan teknologi manufaktur, dan misi menyiapkan lulusan yang kompeten dalam bidang teknologi manufaktur dan mampu bersaing dalam pasar global dengan membangun dan mengembangkan pendidikan, rekayasa, dan produksi.
Untuk mewujudkan visi dan misi tersebut, POLMAN menyelenggarakan program Diploma III Ahli Teknik (D3-AT) jurusan teknik manufaktur spesialisasi penjurusan Tool Making (teknik pembuatan perkakas presisi) yang memiliki mata kuliah teori dan praktik di tiga keahlian utama yaitu tentang perancangan, pembuatan, dan perakitan moulding (alat pencetak), jig dan fixture (alat penepat), press tool (alat penekan).
Pada semester V dan VI penulis sebagai mahasiswa Tool Making mendapatkan program praktik press tool. Pada program tersebut mahasiswa dilatih untuk merancang, membuat, dan merakit press tool. Sebagai nilai tambah diharapkan produk yang dihasilkan dari press tool tersebut dapat bermanfaat bagi POLMAN. Dengan alasan tersebut mahasiswa yang menjalani program tugas akhir merencanakan membuat press tool untuk gantungan kunci POLMAN yang telah dirancang sebelumnya. Produk tersebut rencananya akan dijadikan souvenir pada acara wisuda POLMAN yang setiap tahun diselenggarakan, dan digunakan sebagai tanda mata pada acara pameran yang dilakukan oleh POLMAN.
Gantungan kunci tersebut diproses menggunakan press tool dengan proses coining pada kedua sisi pelatnya. Material yang digunakan adalah pelat Alumunium dengan tebal 2mm.
Tidak tersedia versi lain