Printed
Perancangan Cetakan Injeksi Frame Tamborin Di CV.Karya Cipta Agung
CV Karya Cipta Agung yang merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang mold dan die casting. Perusahaan ini memiliki pelanggan yang tersebar di seluruh Indonesia
Produk yang akan dibuat di CV Karya Cipta Agung diantaranya adalah cetakan injeksi tamborin. Tamborin ini terdiri dari 3 bagian utama, yaitu frame, metal jingles, dan plastic holder. Namun hanya bagian frame nya saja yang akan dibuat cetakan injeksinya. Frame ini merupakan bagian utama dari tamborin dan berfungsi sebagai dudukan dari metal jingles. Jumlah frame tamborin yang akan dibuat adalah 20.000 buah/ bulan.
Material dari frame tamborin ini adalah ABS (Acrylnitril – Butadiene – Styrene), pemilihan material ini berdasarkan tuntutan konsumen yang menginginkan produk memiliki tampilan yang cerah dan menarik. Pada karya tulis ini pembahasan hanya mengenai konstruksi dari mold untuk produk frame tamborin, biaya untuk proses manufaktur tidak dibahas dalam karya tulis ini.
Dalam pembuatan cetakan injeksi frame tamborin ini terdapat beberapa tuntutan, diantaranya adalah menghasilkan produk yang sesuai dengan ukuran produk pada gambar produk yang telah disetujui, mencapai target produksi 20.000 buah/ bulan dengan menggunakan mesin yang tersedia yaitu Fu Chun Shin KT-180G, mudah dalam pembuatan dan assembling serta mudah diperbaiki apabila mengalami kerusakan.
Untuk memenuhi tuntutan – tuntutan tersebut, maka penulis membuat konstruksi cetakan injeksi menggunakan sistem slider. Terdapat 22 buah lubang yang akan dibuat menggunakan sistem slider 20 lubang untuk metal jingles dan 2 buah lubang untuk sekrup. Penulis menggunakan 2 buah jenis berbeda untuk penggerak slider, yaitu angular pin dan angular cam. Penggunaan 2 buah jenis penggerak ini berdasarkna ketersediaan ruang yang sangat sempit untuk beberapa lubang sehingga tidak bisa menggunakan angular pin sebagai penggerak.
Diharapkan dengan konstruksi ini cetakan dapat berfungsi dengan baik dan menghasilakan produk sesuai tuntutan produk seta mencapai target produksi 20.000 buah/ bulan.
Tidak tersedia versi lain