Printed
Pembuatan Mesin Pemadat Sampah Organik
Pengelolaan sampah memiliki dua tujuan dasar, yaitu mengubah sampah menjadi material yang memiliki nilai ekonomis dan berguna, atau mengolah sampah agar menjadi material yang tidak membahayakan bagi lingkungan hidup. Untuk itu diperlukan sebuah alat yang bisa memenuhi kedua tujuan dasar dari pengelolaan sampah tersebut.
Dengan mesin pemadat sampah organik kita dapat memadatkan sampah organik seperti dedaunan atau rumput sehingga menghasilkan keluaran berupa sampah padat yang nantinya dapat dipakai sebagai alternatif bahan bakar pengganti kayu bakar atau arang, juga dapat digunakan sebagai pupuk kompos.
Pembuatan mesin pemadat sampah diawali dengan mempelajari gambar rancangan yang telah ada kemudian pemesanan/pembelian material standar dan raw material hingga tahap perakitan setiap part hingga menjadi sebuah mesin pemadat sampah organik.
Tidak tersedia versi lain