Printed
Pembuatan Rangkaian Penggerak Motor Stepper 5 Fasa Pada Mesin Grafir 2½ D Berbasis Mikrokontroller Arduino Nano
Pada karya tulis ini dijelaskan bagaimana pembuatan rangkaian penggerak atau driver motor steper 5 fasa untuk mesin grafir 2( 1)⁄2 D. Rangkaian penggerak yang dibuat harus mampu mendukung fungsi dan operasi dari mesin ini dimana mesin membutuhkan pergerakan yang presisi dan respon yang cepat pada setiap pergerakannya pada saat proses pemakanan benda kerja. Pergerakan yang diperlukan dalam proses grafir ini yaitu pergerakan lurus maju dan mundur, lurus kanan dan kiri, pergerakan linier 4 kuadran, serta pergerakan cirucular 4 kuadaran.
Mesin grafir 2( 1)⁄2 D ini berbasis pada mesin CNC dimana operasi yang akan dilakukan ditulis dalam sebuah urutan langkah yaitu program G-Code. Program tersebut dimasukkan pada software interface yaitu Microsoft Visual Basic. Program G-Code tersebut kemudian diolah oleh Mikrokontroller ATMEGA 32 yang berfungsi sebagai Master. ATMEGA 32 akan mengolah program G-Code tersebut menjadi pulsa-pulsa yang di kirimkan sebagai masukan dari rangkaian penggerak yang dibuat untuk diolah menjadi sinyal yang dapat menggerakan actuator dari mesin ini yaitu motor steper dan motor DC.
Hasil yang didapat dari proyek akhir ini yaitu motor stepper yang berfungsi sebagai penggerak sumbu x dan sumbu y mampu bergerak secara lurus, linier dan circular dengan baik dan presisi sesuai dengan input yang telah diberikan pada interface.
Kata kunci : Mesin grafir 2( 1)⁄2 D, Rangkaian penggerak, G-Code, Microsoft Visual Basic, Mikrokontroller ATMEGA 32, motor steper, motor DC
Tidak tersedia versi lain