Printed
Perancangan Ulang (Redesign) Mesin Roasting Kopi Polman Tipe Rotary Drum
Proses roasting merupakan proses yang dekat dengan konsumen penikmat kopi.
Saat ini, kondisi Mesin Roasting Kopi Tipe Rotary Drum yang telah dibuat di
POLMAN sistem roasting dengan sistem cooling masih terpisah. Sehingga
dilakukan redesign pada rancangan sebelumnya. Perancangan ulang ini bertujuan
untuk membuat mesin roasting yang dilengkapi dengan sistem pendingin
didalamnya (included cooling system). Rancangan ini diharapkan dapat membuat
design yang ergonomis, compact, dan dapat membuat dimensi dari mesin roasting
kopi menjadi lebih efisien dengan hasil kualitas biji kopi specialty. Diharapkan
redesign mesin roasting kopi ini dapat memenuhi kebutuhan para roaster untuk
skala UMKM. Dalam perancangan ulang ini digunakan metodologi perancangan
VDI 2222. Rancangan yang terpilih dimodelkan dan divalidasi dengan
menggunakan software Solidworks. Dari hasil redesign mesin roasting kopi ini
dihasilkan rancangan Mesin Roasting Kopi Tipe Rotary Drum dengan kapasitas 1
kg, dengan dimensi mesin 650mm x 900mm x 1200mm. Poros drum mesin
berputar dengan kecepatan 65 rpm. Hasil perhitungan manual didapatkan
Tegangan Von Misses sebesar 63.328 MPa. Sedangkan hasil validasi dari analisis
software untuk kekuatan poros didapatkan Tegangan Von Misses sebesar 62.672
MPa. Selisih perhitungan manual dengan validasi software sebesar 1%. Tegangan
Von Misses tersebut lebih rendah dibandingkan Tegangan izin-nya, maka dapat
dikatakan elemen poros penggerak drum pada Mesin Roasting Kopi Tipe Rotary
Drum ini aman.
Kata kunci: Roasting, Rotary, Compact , Ergonomis, Specialty, VDI 2222
Tidak tersedia versi lain